Berita Terbaru

Elektabilitas Prbowo - Sandi Jauh Ungguli Jokowi - Ma'ruf


Berita Kuningan - Elektabilitas pasangan Capres dan Cawapres Prabowo - Sandi di Kabupaten Kuningan jauh lampaui pasangan Jokowi - Ma'ruf Amin. Menurut hasil survei lembaga independen Jamparing Research yang dipaparkan di depan Awak Media di Kedai Nangkring pada hari Senin (18/03) sore tadi, diperoleh hasil prosentase sebesar 53,4% untuk pasangan Prabowo - Sandi, 30,3% untuk pasangan Jokowi - Ma'ruf Amin dan 16,3% belum menentukan pilihan.

Survei yang dilaksanakan pada tanggal 1 - 10 Maret 2019 tersebut menggunakan metode multi stage random sampling dengan margin of error sebesar 2,9% dengan 1200 koresponden yang tersebar di 32 kecamatan, dengan metode wawancara tatap muka dan menggunakan kuisioner berbasis alat peraga speciment surat suara.

Diharapkan hasil survei ini dapat memberi manfaat untuk berbagai pihak terutama masyarakat guna mendukung kelancaran pemilu yang akan dilakukan pada tanggal 17 April 2019 mendatang.

"Survei kedua ini diharapkan dapat memberi manfaat untuk stakeholder yang berkepentingan di dalam pemilu 2019 ini seperti partai politik, selain itu juga untuk penyelenggara yakni KPU dan BAWASLU, dan yang terpenting untuk masyarakat," ungkap Muhammad Ishak, Peneliti Muda Jamparing Reaserch.

Selain survei elektabilitas Capres dan Cawapres, Jamparing Research juga melakukan survei lain diantaranya pengetahuan masyarakat tentang pemilu 2019, elektabilitas Parpol, elektabilitas Calon Anggota DPD, elektabilitas DPR-RI, dan elektabilitas Calon anggota DPRD Kabupaten Kuningan. (AR27/Red)

Tidak ada komentar