Damkar Kuningan Bersihkan Area Goes Wisata dan Festival Calung Internasional
Berita Kuningan - Dalam rangka membantu mensukseskan gelar Goes Wisata dan Festival Angklung Internasional yang akan diselenggarakan pada hari Ahad hingga Senin (28-29 April 2019), UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Kuningan melakukan proses pembersihan lokasi objek wisata Waduk Darma, Sabtu (27/04/19).
Giat pembersihan yang dilaksanakan sejak pukul 12.00 WIB hingga pukul 16.30 WIB tersebut dilaksanakan oleh Regu 3 UPT Damkar satpol PP Kabupaten Kuningan di sekitar area objek wisata Waduk Darma.
M. Khadafi Mufti, plt Kepala UPT Damkar satpol PP Kabupaten Kuningan menuturkan bahwa pelaksanaan kegiatan tersebut merupakan wujud dukungan terhadap program yang bertujuan untuk mempromosikan wisata Kuningan serta menjaga sejarah dan ciri khas Kuningan sebagai cikal bakal atau tempat lahirnya angklung diatonik yang dipelopori oleh Daeng Sutigna.
"Hal ini dilakukan sebagai wujud dukungan UPT Damkar satpol PP Kabupaten Kuningan pada kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Kuningan melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Kuningan," ungkapnya.
Dengan proses pembersihan yang dilaksanakan oleh para petugas UPT Damkar satpol PP Kabupaten Kuningan, diharapkan para peserta Goes Wisata yang melewati rute mengitari objek wisata Waduk Darma dapat menikmati pemandangan yang tak hanya indah namun juga bersih. (AR27/EH16/Red)
Tidak ada komentar