Berita Terbaru

Uniku Gandeng Alzamzami Untuk Umroh Berkah


Berita Kuningan
 - Universitas Kuningan (Uniku) memperkuat komitmennya dalam mendukung kegiatan keagamaan civitas akademika dengan menjalin kemitraan strategis bersama KBIH PT. Alzamzami Mekkah Wisata.  Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara kedua institusi berlangsung di kampus Uniku (11/02/2025), menandai langkah penting dalam penyelenggaraan ibadah umroh yang lebih terstruktur dan terkelola dengan baik.

Rektor Uniku, Prof. Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si., menyampaikan bahwa kerjasama ini merupakan tindak lanjut dari keberhasilan penyelenggaraan umroh bagi dosen dan karyawan Uniku pada tahun 2023 dan 2024.  "Kami melihat antusiasme yang besar dari para civitas akademika untuk melaksanakan ibadah umroh.  Oleh karena itu, kami berupaya untuk memfasilitasi kebutuhan ini melalui kerjasama yang profesional dan terpercaya," ujar Rektor.

Tahun ini, Uniku telah mengalokasikan anggaran untuk memberangkatkan 14 orang dosen dan karyawan pada periode Oktober-November mendatang . Prof. Dikdik menambahkan, penandatanganan MoU ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi para peserta, termasuk kemudahan dan keringanan biaya.

Direktur Utama PT. Alzamzami Mekkah Wisata, H. Moh. Faisal, S.E., menyambut baik kerjasama ini dan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Uniku.  "Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para jama'ah umroh dari Uniku, mulai dari persiapan hingga pelaksanaan ibadah di Tanah Suci," tuturnya.

Acara penandatanganan MoU juga dihadiri oleh perwakilan jama'ah umroh, Bapak Ngatimin, M.Pd., yang menyampaikan apresiasi atas dukungan Uniku dan profesionalisme PT. Alzamzami dalam membimbing dan melayani jama'ah.

Kemitraan antara Uniku dan PT. Alzamzami Mekkah Wisata ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi institusi lain dalam memfasilitasi kegiatan keagamaan bagi karyawan dan tenaga pendidik.  Kerjasama ini tidak hanya memberikan manfaat spiritual, tetapi juga memperkuat hubungan silaturahmi antar civitas akademika Uniku. ( Jopray/Red )

Tidak ada komentar