Berita Terbaru

Bangun Ukhuwah, Ormas GARDAH Gelar Baksos dan Tabligh Akbar


Kuningan, (BK) - Gerakan Pagar Aqidah (GARDAH) merupakan salah satu Ormas yang peduli kesejahteraan masyarakat, salah satunya diwujudkan dengan acara bakti sosial yang diselenggarakan di Desa Cikupa, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Ahad (11/02).

Acara yang diisi dengan santunan anak yatim sebanyak 130 orang, pengobatan gratis sebanyak 130 orang, pengobatan gratis sebanyak 210 orang, sunatan masal sebanyak 7 orang dan donor darah sebanyak 8 orang ini berjalan dengan tertib dan aman.

Dadan Somantri SH, ketua Gardah menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan sebagai syi'ar Islam dan mewujudkan kepedulian terhadap sesama umat muslim.

"Kita sebagai makhluk sosial sudah seharusnya saling tolong menolong dan berbagi rasa dengan saudara-saudara kita sesama umat muslim sehingga ukhuwah islamiyah bisa terjalin dan terbangun demi utuhnya persatuan dan kesatuan umat islam," ungkap Dadan.

Dadan pun mengungkapkan bahwa kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan GARDAH. Kedepan pihaknya akan menyiapkan lebih maksimal yang tidak hanya sekup kecamatan bahkan mungkin bisa skup Kabupaten Kuningan untuk mengadakan bakti sosial dan akan mendatangkan ustadz-ustadz yang sedang digemari ummat.

Selain bakti sosial pada pagi hari, malam harinya kegiatan tersebut diisi dengan acara Tablig Akhbar dengan menghadirkan ustadz kondang, Evi Effendie yang sedang digandrungi masyarakat. Diadakannya acara tausiyah yang dibawakan oleh ustadz asal Bandung tersebut merupakan wujud syi'ar Islam.

Dadan menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah berpartisipasi seperti RSU El Syifa khususnya dr. Elly, Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI), Palang Merah Indonesia (PMI), Puskesmas Darma dan Pemerintah Desa setempat. (AR27/Red)

Tidak ada komentar