Berita Terbaru

Malam Lebaran, Pemuda Awirarangan Gerebek Penjual Miras


Berita Kuningan - Bertepatan dengan malam Hari Raya Idulfitri 1441 H, Pemuda Awirarangan yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Awirarangan (IPMA) bersama Aparat Kepolisian Sektor Kuningan dan warga melakukan penggerebekan penjual Minuman Keras (Miras) yang berlokasi di Batu Karut, Lingkungan Ciweri, Kelurahan Awirarangan, Kecamatan Kabupaten Kuningan, Sabtu (23/05/2020) malam.

Para pemuda yang sedang piket di Posko Penanggulangan Covid-19, memergoki pembeli yang membawa Miras. Dengan membawa barang bukti, Pemuda melaporkan kepada Bhabinkamtibmas setempat. Saat itu juga, dipimpin langsung Kapolsek Kuningan, Kompol Agus segera dilakukan penggerebekan.

Sebulan sebelumnya, IPMA sudah mendapat laporan dari warga setempat yang merasa resah dengan adanya transaksi miras di lingkungan setempat. Ketua IPMA Andri Yanto, didampingi Yola Koordinator Advokasi IPMA beserta Kyai Didin Khilidin Tokoh Agama setempat langsung sigap mendatangi penjual dan memberi peringatan keras.

"IPMA sudah memberikan peringatan dengan hati, tetapi tidak digubris, sekarang tinggal terima konsekuensinya," ungkap Andri kepada Wartawan Media Online Berita Kuningan.

Andri bersyukur adanya kejadian ini. Bertepatan dengan malam hari raya Idulfitri yang merupakan hari kemenangan umat Islam sekaligus memberantas salah satu kemaksiatan sehingga ke depannya Awirarangan bisa lebih kondusif.

"Salah satu visi-misi dari Karang Taruna IPMA adalah untuk membenahi pemuda agar menjadi pemuda yang bertaqwa serta semakin beradab dan kondusif di segala bidang," lanjut Andri

Didapatkan barang bukti sejumlah dua karung miras dari berbagai jenis dan merk. Lebih lanjut, kasus tersebut sedang ditangani pihak Kepolisian Sektor Kuningan. (AR27/EH16/Red)

Tidak ada komentar